Kamis, 18 Desember 2008

Roboboa


















Hii.. Temen-temen.. G punya robot yang namanya Roboboa ne.. Bentuknya emank kecil n unik bgt.. Mau tau kira-kira apa ya Roboboa... Baca aja ya..

Roboboa adalah sebuah mainan berbentuk ular yang cukup imut. Fungsi robot ini cukup banyak, diantaranya lampu meja, alarm, , dan lain-lain.

Selain itu robot ini dilengkapi juga dengan beberapa fitur, yaitu :

* Kemampuan untuk 'berpikir' dan mengikuti perintah
* 3-eyed "alien" vision
* LED lights dan sound effect
* Rotates, swivels, spins, lifts and roves around
* Multiple play modes
* 3 mode "shooting" guard
* Alarm function
* dapat berinteraksi dengan robot keluaran Wowwee lain
* Sequence gerakan yang dapat diprogram
* 40 fungsi yang dapat diakses melalui remotenya


Rabu, 10 Desember 2008

Ruang Kelas Masa Depan


Multi-touch screen saat ini menjadi sebuah teknologi yang sangat menarik perhatian. Teknologi yang dipopulerkan Apple dengan iPhone dan iPod Touch ini merupakan sebuah inovasi yang mampu menciptakan sebuah trend layar yang sangat berguna. Hal inilah yang kemudian membuat para peneliti universitas Durham di Inggris tertarik untuk mengembangkan teknologi multi-touch untuk dunia pendidikan yang ia beri tema “the world’s first interactive classroom”.
Media pembelajaran baru ini menggunakan interactive multi-touch desks layaknya iPhone versi Jumbo. Sebuah perangkat yang ia padukan dengan SynergyNet framework ini dibangun dari basis gaming engine jMonkey. Rumornya software yang digunakan untuk multi-touch desk ini nantinya berbasis open source yang memungkinkan setiap orang untuk melakukan coding sesuai dengan kebutuhannya.
Jika teknologi ini diterapkan untuk pembelajaran anak, tentunya mereka akan semakin senang bermain yang tanpa ia sadari sambil belajar. Sayangnya teknologi ini baru dikembangkan di Inggris yang bahkan sampai saat ini pun belum ada keterangan kisaran harga perangkat ini.

Jumat, 14 November 2008

Star Wars Light Sabre, Lampu Penerang Berbasis USB

USB Lightsabre
USB Lightsabre
Kalau kamu fans berat sequel film Star Wars, gadget yang satu ini (lebih tepatnya lampu penerang desktop) bisa kamu miliki sebagai collectible series. Sebuah mainan berbasis USB yang dirancang unik seperti pedang cahaya (Lightsabre) dapat menyala ketika terhubung dengan dok chargernya atau bisa juga ketika dicolokkan ke PC atau notebook.

Mainan ini sudah dilengkapi dengan batere sehingga akan tetap menyala meskipun tidak sedang terhubung, sampai batere habis. Selain itu cahaya warna biru yang keluar juga bisa menjadi penerang ketika kamu menggunakan laptop ditempat gelap.

Dan yang penting lampu penerang desktop ini bisa memuaskan ego masa kecil kamu dengan memainkannya seperti pedang cahaya layaknya dalam film Star Wars. Tapi gak ada sound effect lightsabre, kecuali kamu gunakan mulut kamu untuk menambah seru ayunan USB unik ini. Swooosssshhhhhh.....

Gunakan sound effect mulut ya!
Gunakan sound effect mulut ya!
Kalau kamu berminat, lampu penerang dari USB ini dijual dengan harga cukup murah, $45. Dan jangan tanya berapa kapasitasnya karena memang USB lightsare ini hanyalah sebuah lampu penerang.

USB LIghtSabre:
• Ketika terpasang batere USB akan terisi otomatis
• Tekan tombol warna perunggu pada lightsabre untuk menyalakannya.

• USB lightsabre dapat dilepaskan dari dok charger dan digunakan sebagai mainan mini Star Wars.


• Cahaya kurang begitu terang disaat siang hari namun akan mengagumkan jika menyala di kegelapan.


• Digunakan sebagai USB port.

• Cocok untuk umur 8 tahun keatas

• Size: 33 x 6cm.

Mesin PiZza Otomatis??? Ci........hui................

Dengan meningkatnya jumlah penggemar pizza yang mencakup berbagai kalangan dan usia, sebenarnya di tanah air produsen atau pemain di bidang usaha ini terbilang masih sangat sedikit apabila dibandingkan dengan di luar negeri, sehingga peluang untuk inovasi bisnis di bidang ini tentunya sangat menjanjikan.
Jadi bagaimana dengan mesin pizza instant yang dapat membuat pizza secara otomatis? perusahaan wonder pizza telah memikirkan dan memberikan solusinya. Sebuah mesin pembuat pizza fresh yang otomatis, dan dapat diletakkan dimanapun si pemilik menginginkannya, baik di rumah sakit, di sekolahan, di universitas, bioskop, tempat hiburan, mall, dan tempat umum/hiburan lainnya.
APAPAKAH ANDA TERTARIK DENGAN PIZZA SEGAR YANG SEGERA DISAJIKAN DALAM BEBERAPA DETIK???

Kamis, 30 Oktober 2008

Penampakan “Wajah” Di Planet Mars !


Eh, ternyata manusia nggak sendirian, lhoh! Selain manusia, kemungkinan masih ada makhluk hidup lain, yakni makhluk luar angkasa !

Bukankah sudah bertahun - tahun pihak ilmuwan mengadakan penelitian dalam hal ini ?

Juga banyaknya kesaksian - kesaksian, dari saksi mata yang melihat piring terbang yang melayang diangkasa.

Bukan hanya itu saja, bahkan ada orang yang bersaksi pernah bertemu dengan makhluk luar angkasa.

Ada yang diculik, bahkan ada yang mengaku diperkosa oleh makhluk aneh yang menyerupai manusia tersebut.

Benarkah demikian ?

Apakah orang - orang yang mengaku pernah melihat piring terbang, hanyalah orang sinting yang gila publikasi ?

Atau orang yang bersaksi pernah bertemu makhluk luar angkasa tersebut, hanyalah orang yang mengalami halusinasi penglihatan ?

Sampai sejauh ini masih tetap ditemukan pro dan kontra tentang keberadaan UFO, juga makhluk lain yang menghuni planet - planet diluar bumi. Supaya dahi bertambah berkerut, maka DD ambilkan artikel yang ditulis di sini.Yang terjemahannya sebagai berikut :

Pihak NASA telah mengeluarkan hasil foto - foto tentang planet Mars yang paling terbaru. Yang mana foto heboh yang menyerupai wajah tersebut, hanyalah semata - mata bukit belaka.

Foto - foto ini diambil oleh oleh Mars Global Surveyor. Foto tesebut bisa menyerupai apa saja, mulai dari jejak sandal hingga buah paprika yang dikukus.

Tetapi tidak menyerupai goresan wajah, ” Demikian menurut laporan dari jurnalist Associated Press.Hampir lebih dari 20 tahun yang lalu, Viking Orbiters mengambil gambar permukaan planet Mars, yang menghasilkan gambar yang menyerupai sosok wajah.

Namun menurut kebanyakan orang, mereka beranggapan sederhana, bahwa ini hanyalah sebagai akibatpermainan antara warna terang dan bayangan, yang ada dipermukaan planet Mars.

Namun ada juga pihak yang mengatakan, bahwa ini merupakan bukti adanya makhluk luar angkasa. Bahkan ada yang mengatakan, pihak NASA menutup - nutupi informasi yang sebenarnya.

Robot NASA Mulai Gali Permukaan Mars

Aktivitas robot itu masih dalam rangka latihan sebelum benar-benar melakukan penggalian tanah Mars akhir pekan ini, kata para ilmuwan NASA.

Uji coba penggalian dilakukan Minggu (1/6) dengan menggunakan lengan robot milik Phoenix Mars Lander untuk meneliti bahan-bahan pendukung kehidupan di planet paling dekat dari Bumi itu.

"Kita melihat material berwarna putih yang diambil dari permukaan Mars," ujar Pat Woida, insinyur senior di University of Arizona, Tucson, yang mengatur misi di Mars itu.

"Kami belum tahu jenis material ini," imbuhnya.

Phoenix mendarat di lapisan es Mars pada 25 Meiuntuk misi selama tiga bulan untuk meneliti apakah lintang utara Mars dapat mendukung kehidupan primitif. Tugas utama robot ini adalah mencari bukti-bukti air dan garam di masa lalu yang dianggap sebagai bahan pembentuk kehidupan.

Misi Phoenix Lander di Mars menelan biaya US$ 420 juta.


Lengan Robot Phoenix Menjejak Mars

Robot baru NASA yang meneliti Mars telah berhasil menapakkan kakinya di daratan Planet merah itu, yang meninggalkan bekas kaki wahana itu di daratan Mars.

Lengan robot yang dimiliki wahan peneliti bernama Phoenix Mars Lander itu telah melakukan tes berjalan, sepekan setelah wahan itu mendarat di Mars.

Robot peneliti yang memiliki laboratorium sendiri ini akan segera mengambil contoh tanah dan lapisan es dari Mars untuk mengetahui kemungkinan ada kehidupan di Planet Merah itu.

"Pendaratan pertama ini memungkinkan kami menugaskan lengan robot secara akurat," kata David Spencer, manajer misi Phoenix di Jet Propulsion Laboratory in Pasadena, California.

"Kami dalam situasi yang baik bagi uji coba di masa mendatang," katanya.

NASA akhir pekan lalu menampilkan foto lapisan es di bawah kaki Phoenix. Misi utama Phoenix adalah untuk menguji lapisan es sebagai bukti adanya bahan organik yang menjadi bahan kimia pembentuk kehidupan.


Mars Phoenix Lander Mendarat di Planet Merah

Setelah melakukan perjalanan hampir 10 bulan, pesawat antariksa Mars Phoenix Lander (MPL) mendarat di permukaan Planet Merah, Minggu (25/5).

MPL berada di Planet merah itu dalam misi untuk menyelidiki tanda-tanda kehidupan, demikian keterangan dari Jet Propulsion (JPL) di NASA.

Dengan kecepatan 13.000 mil per jam ketika pesawat antariksa tersebut mencapai atmosfer Mars, Phoenix Lander melakukan pendaratan di dekat kutub utara Mars dengan bantuan parasut dan roket untuk memperlambat lajut pesawat antariksa itu.

Phoenix Lander mendarat pukul 16:53 PDT (07:53 Waktu Bagian Timur Amerika/Senin, 06:53 WIB), setelah melakukan penerjunan hidup-atau-mati melalui atmosfer tipis Planet Merah.

Peristiwa itu menandai untuk pertama kali sebuah pesawat antariksa berhasil mendarat di salah satu wilayah kutub di planet itu.

"Ini jauh lebih menakutkan dibandingkan dengan dua penemu Mars," kata kepala ilmuwan antariksa NASA Ed Weiler.

Ia merujuk kepada pendaratan terlindung pesawat antariksa Spirit dan Opportunity.

Phoenix, yang tersedot oleh dayatarik Mars, turun dengan kecepatan 12.700 mil per jam (20.400 kilometer per jam) sebelum memasuki atmosfer, sehingga pesawat itu dapat melontarkan parasut dan menghidupkan roket agar dapat turun secara perlahan di permukaan Mars.

Pengawas penerbangan dan ilmuwan berjuang mengatasi tekanan sewaktu Phoenix menuntaskan perjalanan 10 bulan dengan jarak 423 juta mil. Dalam 14 menit, pesawat itu berubah dari pesawat jelajah antar-planet menjadi stasiun ilmiah yang berdiri bebas.

"Banyak orang benar-benar merasa tak nyaman," kata Doug McCuistion, Direktur Mars Exploration Program di Jet Propulsion Laboratory di Pasadena, yang mengawasi misi itu.

Ilmuwan pada 2002 mendapati bahwa wilayah kutub Mars memiliki beberapa bendungan luas yang berisi air beku di bawah lapisan tanah dangkal.

Phoenix diluncurkan 4 Agustus 2007, untuk mengambil contoh air dan memastikan apakah ada unsur yang tepat bagi kehidupan di Mars.

NASA berusaha melakukan pendaratan di kutub selatan Mars pada 1999, tapi masalah selama saat-saat terakhir pendaratan mengakhiri misi itu.

Badan antariksa AS membatalkan misi pendaratan berikutnya di Mars, tapi berhasil mengirim pesawat antariksa Spirit dan Opportunity ke wilayah ekuator planet tersebut untuk mencari tanda mengenai keberadaan air pada masa lalu.

Phoenix diciptakan dari sukucadang penyelidikan dan misi Polar Lander, yang gagal. Tak seperti pesawat penemu, Phoenix tak menggunakan kantung udara untuk berayung di permukaan planet itu, yang tak layak bagi pesawat antariksa yang lebih besar.

Malahan, Phoenix, seperti juga pesawat antariksa penyelidik era-1970-an Viking dan misi Polar Lander yang gagal, menggunakan kumpulan mesin jet untuk menurunkan dirinya ke permukaan dan kaki lipat untuk mendarat.

"Kami tak pernah berhasil mendarat dengan menggunakan kaki dan roket pendorong dalam 32 tahun," kata Weiler.

"Ketika kami mengirim manusia ke sana, laki-laki dan perempuan, mereka akan mendarat dengan menggunakan roket dan kaki, jadi penting untuk memperlihatkan bahwa kami masih mengetahui cara melakukannya."

2037, NASA Daratkan Manusia di Mars


Badan luar angkasa Amerika Serikat (NASA) berencana mendaratkan manusia di Mars paling lambat tahun 2037, ungkap kepala badan tersebut, Michael Griffin, Senin (24/9).

Griffin mengingatkan bahwa tahun ini adalah setengah abad zaman luar angkasa, yang dimulai dengan peluncuran Sputnik-1 oleh Uni Soviet pada Oktober 1957.

Pada 2057, bertepatan dengan 100 tahun zaman luar angkasa, " kita akan merayakan HUT ke-20 tibanya manusia di bulan," kata Griffin dalam kongres internasional astronautika di Hyderabad, India, saat dia menjelaskan tujuan-tujuan NASA di masa mendatang.

Stasiun luar angkasa internasional yang sedang dibangun di orbit dan direncanakan selesai pada 2010, akan merupakan `tumpuan kaki di luar angkasa` dan dari tempat itu, manusia dapat melakukan perjalanan ke bulan lalu ke Mars, kata Griffin.

"Kami sedang mencari tahu untuk membangun peradaban di bulan dan Mars bagi hari esok dan seterusnya," kata Griffin.

Presiden George W. Bush pada 2004 mengumumkan rencana ambisius AS untuk kembali mendarat di bulan paling lambat pada 2020 dan menggunakan hal itu sebagai batu loncatan untuk misi manusia ke Mars dan lainnya.

Wahana luar angkasa milik NASA, Phoenix, dijadwalkan mendarat pada tahun depan di Mars utara untuk menentukan jika Planet Merah itu dapat mendukung kehidupan.

Wahana lainnya yaitu Opportunity dan Spirit pada bulan ini melanjutkan misi mereka selama tiga tahun setelah selamat dari badai debu yang hampir merusak kedua robot kembar itu.

Kedua penjelajah itu dalam posisi hibernation mode sejak Juli untuk menghemat tenaga karena badai gurun telah menutup panel-panel solar sehingga mengganggu kemampuan mereka dalam menyerap energi matahari.

Misi ke bulan dan Mars merupakan agenda utama bagi dua ribu ilmuwan luar angkasa, astronot dan pabrik satelit serta perusahaan jasa peluncuran yang berkumpul di Hyderabad.

NASA segera mengirim serangkaian misi robotik ke bulan mulai tahun depan untuk persiapan bagi pesawat-pesawat luar angkasa masa yang akan datang serta melakukan penelitian dampak atas perjalanan luar angkasa yang lama terhadap manusia.

Laut Pernah Eksis di Salah Satu Bulan Saturnus

Salah satu bulan Planet Saturnus yang bernama Tethys diyakini pernah memiliki laut di bawah permukaannya. Struktur berlembah-lembah di permukaannya yang terlihat di patahn besar permukaannya yang diberi nama Ithaca Chasma saat ini mungkin terbentuk karena aliran air dari bawah yang kemudian membeku.
Mereka memperkirakan retakan raksasa di permukaan Tethys itu terjadi aliran air hangat dari bawah. Namun, air segera membeku karena suhu permukaan yang sangat rendah. Hal tersebut diungkapkan para ilmuwan dalam Konferensi Ilmu Bulan dan Planet-planet ke-39 di Houston, Texas, AS.
Perkiraan tersebut merupakan hasil perhitungan yang dilakukan Errina Chen dan Francis Nimmo dari Universitas California, Santa Cruz, AS. Aliran arus hangat dari bawah merupakan alasan terbesar suhu yang lebih hangat di sekitar patahan raksasa Ithaca Chasma.
Para peneliti berpendapat orbit Tethys terhadap Saturnus awalnya berinteraksi dengan bulan lainnya bernama Dione sehingga terjadi gejolak di bawah kulitnya yang membentuk aliran hangat ke atas. Namun, karena kondisi tertentu, interaksi tersebut terpisah sama sekali dan Tethys terus mendingin.

Pembekuan air di dalamnya memberikan gaya dorong ke permukaan sehingga menyebabkan keretakan. Air diperkirakan pernah berada sekitar 100 kilometer di bawah permukaan, namun, tidak diketahui secara pasti seberapa dalam sebenarnya.

Tethys selama ini dikelompokkan ke dalam objek-objek berlapis es di tata surya yang diperkirakan mengandung kantung air di bawah permukaannya saat ini maupun di masa lalu. Masuk dalam kelompok ini, bulannya Planet Juipter bernama Eropa dan Callisto. Bulan Planet Saturnus lainnya, Enceladus sempat diduga juga memiliki laut.

Misi Tur ke Saturnus Diperpanjang Dua Tahun

Perburuan misteri Saturnus dan bulan-bulan yang mengelilinginya akan dilanjutkan lagi selama dua tahun setelah misi Cassini-Huygens berakhir. Wahana yang diluncurkan sejak tahun 1997 itu seharusnya selesai bertugas Juli 2008.

"Perpajangan ini tidak hanya mengejutkan komunitas sains, namun bagi dunia untuk melanjutkan upaya bersama mengungkap rahasia Saturnus," ujar Jim Green, direktur Divisi Sains Keplanetan NASA. Selama ini, foto-foto dan pengukuran yang dilakukan wahana tersebut telah menambah pengetahuan sangat banyak mengenai Saturnus dan bulan-bulannya.

Dari data-data yang dikirimkan Cassini, para ilmuwan telah menemukan bukti-bukti baru seperti kemungkinan adanya laut di bawah kerak Enceladus, salah satu bulan Saturnus. Dalam misi perpanjangan nanti, Enceladus menjadi salah satu target utama objek penelitian.

Pengamatan Cassini di sekitar Titan, yang merupakan bulan terbesarnya Planet Saturnus, juga dapat mengungkap rahasia iklim Bumi di masa lalu sebelum dihuni makhluk hidup. Sebab, para ilmuwan yakin pembentukan danau, sungai, kanal, gurun, awan, bahkan gunung api di permukaan Titan mirip dengan proses yang sama di Bumi.

"Wahana dalam kondisi baik dan tim sangat temotivasi, sehingga kami sangat yakin prospeknya dua tahun ke depan," ujar Bob Mitchell, manajer program Cassini di Labotarorium Propulsi Jet NASA di Pasadena, California, AS. Cassini telah bekerja selama lebih dari 10 tahun dan berpetualang di sekitar Saturnus selama 4 tahun. Tiga instrumen ilmiah yang dibawanya mengalmi gangguan, namun tidak terlalu berpengaruh terhadap hasil pengukuran secara keseluruhan.

Dalam misi perpanjangan selama dua tahun ke depan, Cassini akan mengorbit Saturnus 60 kali, Titan 26 kali, Enceladus 7 kali, dan sekali mengorbit Dione, Rhea, dan Helena. Selain itu, wahana tersebut juga akan memantau cincin Planet Saturnus, karakteristik magnetosfer, dan sifat-sifat fisik lainnya.

"Saat kami mendesain tur pertama kali, kami benar-benar tidak tahu apa yang akan kami temukan, khususnya di Enceladus dan Titan. Tur tambahan memberikan kami kesempatan melihatnya lebih jelas," ujar Dennis Matson, salah satu ilmuwan proyek Cassini.

Wahana Cassini diluncurkan 15 Oktober 1997 dari Cape Canveral, Florida dan menghabiskan waktu tujuh tahun dan menyelesaikan perjalanan sejauh 3,5 miliar kilometer untuk sampai ke Planet Saturnus. Tidak hanya tangguh, Cassini juga merupakan salah satu wahana paling canggih yang pernah diluncurkan dengan membawa 12 instrumen ilmiah dalam satu kali misi. Enam instrumen lainnya dibawa Huygens yang dikembangkan Badan Antariksa Eropa (ESA). Huygens berhasil mendarat di Titan dan mengirimkan data-data pengurkuran atmosfernya ke Bumi melalui Cassini.

Sumber energinya dipasok dari tiga generator termoelektrik radioisotop yang berbahan bakar plutonium. Peluruhan unsur radioaktif tersebut secara alami menghasilakn panas yang kemudian diubah menjadi listrik.

PENEMUAN JASAD-JASAD ALIEN

















Selama ribuan tahun, UFO sudah menggemparkan bumi. Selama itu pula misterinya belum juga terkuak. Seratusan ribu kali penampakannya di berbagai negara di seluruh planet bumi, barangkali telah terjadi sejumlah kecelakaan yang menimbulkan korban, dan mungkin saja meninggalkan puing UFO dan jasad alien…

Awal Juli 1947, seorang peternak dari Roswell wilayah tenggara New Mexico, William W Brazel, menemukan benda terbang tak dikenal yang jatuh di utara Roswell. Ia melaporkan penemuannya ke Pangkalan Udara Angkatan Darat AS (US Army Air Forces) di Roswell. Militer merespons laporan tersebut dan mengirim tim mereka ke area kecelakaan di padang pasir New Mexico.

Pada 8 Juli 1947, Letnan Walter Haut dari Divisi 509th Roswell Army Air Force di bawah perintah Kolonel William Blanchard menulis rilis pers yang dimuat di media lokal tentang penemuan reruntuhan piring terbang, berikut beberapa jasad makhluk tak dikenal dari luar angkasa.

Peristiwa Roswell adalah satu kontroversi. Upaya keras pemerintah Amerika Serikat untuk menutupi fakta, membuat banyak pihak yang yakin bahwa ada sesuatu yang sangat penting sedang disembunyikan. Banyak yang yakin bahwa Roswell adalah satu tempat bersejarah dalam fenomena tentang UFO dan “tamu-tamu dari luar angkasa”.

Sejumlah upaya untuk menguak misteri di Roswell memancing serangkaian penelitian, baik bersifat ilmiah maupun paranormal. Keyakinan bahwa UFO mengalami kecelakaan di bumi semakin kental dengan desas-desus jasad alien di Roswell. Lalu sejumlah penelitian melansir laporan tentang UFO dan alien yang ternyata sudah terjadi sejak ribuan tahun lalu.

Puing dan Jasad
Musim panas 1953, sebuah benda terbang asing jatuh di gurun pasir Arizona. Pihak Angkatan Udara AS (USAF) mengirimkan tim khusus ke lokasi kecelakaan dan saksi mata menyebutkan bahwa mereka melakukan evakuasi terhadap 5 jasad alien. Makhluk yang dievakuasi dari UFO tersebut mirip manusia, tetapi berlengan panjang, memiliki empat jari berselaput, satu di antaranya tampak masih bergerak-gerak.

Tanggal 14 September 1957, seorang kolumnis koran Brasil, Ibrahim Sued, mendapat surat berisi informasi dan sampel kepingan metal yang disebut berasal dari UFO. Surat itu menyebut bahwa sampel tersebut diambil dari lokasi jatuhnya sebuah UFO di Pantai Ubatuba, Sao Paulo. Uji terhadap keping metal tersebut ternyata menujukkan bahwa materialnya tidak dikenali dan tidak dijumpai di bumi.

Tahun 1965, ada laporan mengenai pendaratan UFO di Pretoria, Afrika Selatan. Saksi mata menyebutkan, UFO tersebut berdiameter 9 meter (30 kaki). Begitu menyadari kehadiran manusia, benda itu mengudara dalam hitungan detik dan menghilang. Penelitian menunjukkan, bekas roda pendaratnya menyisakan lubang selebar 90 cm, dan ada area terbakar di bekas mesin pendorong seluas 1,8 meter.

Seorang saksi mata bernama Pedley melaporkan penampakan UFO di kawasan Tully River, utara Queensland Australia pada 1966. Pedley mendekati area dengan telaga kecil, karena tertarik melihat benda yang beranjak cepat terbang ke angkasa dari lokasi tersebut. Di bekas benda tersebut mengambang, terlihat bekas lingkaran aneh di rumput dengan diameter selebar 9 meter.

Maret 1968 di Berezovsky, wilayah Sverdlovsk (eks teritori Uni Soviet), sebuah piring terbang dilaporkan jatuh di tepian hutan. Militer Soviet segera menutup area tersebut dan melakukan penyelidikan. Setahun kemudian, dokumen intelijen menunjukkan proses autopsi terhadap jasad makhluk kerdil yang ditemukan dari reruntuhan UFO tersebut, dilakukan ilmuwan Rusia di Moskow.

Tahun 1971 di Kansas, seorang pemuda, Ron Johnson, yang menggembala domba melihat objek mirip payung jamur berkilat aneka warna, terbang di langit malam, melayang 25 meter menjauh dari Ron di atas pepohonan. Setelah UFO tersebut menghilang, ia menemukan sebuah cincin bersinar di lokasi tersebut. Anehnya, cincin tersebut tetap bercahaya selama beberapa tahun.

Pertanyaan besar masih berputar di benak kita. Bukan hanya persoalan apakah UFO dan alien itu memang benar ada, tetapi dari mana UFO dan para alien itu berasal?

Penampakan UFO di Indonesia
Penampakan UFO dilaporkan hampir dari semua belahan dunia. Walau lebih terekspos di wilayah Eropa dan Amerika, seperti yang dilaporkan dari Inggris baru-baru ini, UFO ternyata singgah juga di Afrika dan Asia.

Sebagai negara kepulauan terbesar di Asia, Indonesia termasuk negara yang sering disinggahi UFO. Setidaknya berdasarkan laporan yang ada, tak kurang dari 125 kali penampakan terjadi selama satu abad (1900-2001). UFO ini dilaporkan muncul di Jawa, Sumatera, Kalimantan, Sulawesi, Nusa Tenggara, Bali, Irian Jaya, dan ruang udara serta perairan teritori Indonesia lainnya.

Berdasarkan catatan Beta UFO Indonesia, sedikitnya pernah tiga kali UFO terlihat di Medan, dan beberapa kali di Sumatera Utara. Laporan penampakan itu bertanggal 28 Januari 1953, 26 Juni 1955, dan minggu pertama November 1968. Jika ditambah dengan laporan lainnya, juga pernah muncul pada tahun 1980-an di daerah Polonia Medan dan 1990-an di daerah Pegunungan Sibayak. Ada juga laporan penampakan UFO di Tanjungbalai, Asahan (25 Pebruari 1953), lalu di Bagan Siapi-api (6 November 1957).


Jumat, 24 Oktober 2008

Cara Membedakan Duit Palsu Atau Asli


# Mengetes uang Rp 100.000 - 50,000 dan 20,000 an

1. Lipat menjadi 4 bagian secara simetris memanjang

2. Tekan uang tersebut dengan perasaan secukupnya

3. Buka perlahan-lahan lipatan uang tsb

4. Bila kacamata Bung Hatta,WR Supratman atau Ki Hajar pecah berarti palsu

5. Khusus 50.000 an, periksa teks lagunya, kalau bukan Indonesia raya pasti palsu


# Mengetes uang Rp. 10,000

1. Lipat menjadi 4 bagian secara memanjang

2. Tekan uang tersebut dengan tekanan secukupnya

3. Kalau uangnya jadi basah karena kawahnya tumpah; atau kalau konde Cut Nyak lepas berarti palsu


# Untuk uang Rp.5000

1. Ambil sisir rambut di rumah, kemudian gesekkan pada uang tersebut.

2. Apabila jenggot Imam Bonjol rontok berarti pa lsu. Apabila tambah panjang berarti palsu juga!!


# Untuk ngetes palsu-tidaknya seribuan - 1.000

Cari SD Negeri terdekat, cukup taruh di trotoar depan sekolah, kalau hilang berarti asli....


# Uang 500 an kertas agak susah dites, karena anak-anak SD aja sudah nyuekin, satu-satunya cara adalah remes kenceng2, kalau monyetnya teriak berarti palsu..


"Selamat Mencoba!"

Jepang Berambisi Bangun Stasiun Di Bulan!!!

Tidak hanya AS yang berambisi mengeksplorasi Bulan. Jepang yang berharap dapat mengirimkan astronotnya ke permukaan Bulan pada 2020 berambisi membangun stasiun antariksa di sana pada 2030.Keinginan tersebut dinyatakan Badan Antariksa Jepang (JAXA) pada sebuah simposium mengenai eksplorasi Bulan yang berlangsung di Tokyo minggu lalu. Target pengiriman astronot dan pembangun hunian di Bulan dilaporkan ketua program eksplorasi bulan dan planet JAXA Junichiro Kawaguchi.Jadwal dan rencana pengiriman wahana ke luar angkasa dipresentasikan Kawaguchi merupakan bagian dari visi antariksa Negara Matahari Terbit dalam 20 tahun ke depan yang telah dikeluarkan sejak 2005. Salah satunya bentuk perwujudan visi yang sangat luas adalah pembangunan stasiun di Bulan.JAXA akan memulai proyeknya tahun depan dengan meluncurkan sebuah satelit ke orbit Bulan. Program ini akan dilanjutkan dengan pengiriman tiga pesawat tanpa awak dalam 10 tahun ke depan untuk mengumpulkan sampel dan melakukan penelitian ilmiah. Saat stasiun antariksa di Bulan berhasil dibangun, rencananya akan dihuni beberapa astronot yang akan diganti setiap 6 bulan.Keberanian Jepang menargetkan program ekplorasi angkasa setinggi itu cukup mengejutkan manajer Proyek Aurora Badan Antariksa Eropa (ESA) di Noordwijk, Belanda Bruno Gardini. Proyek Aurora sendiri bertujuan meneliti teknologi robotika yang mungkin berguna dalam misi ke Mars, namun ESA tidak merencanakan misi berawak ke Bulan."Untuk pergi ke Bulan dibutuhkan biaya yang sangat besar dan tidak ada pemerintah yang sanggup memenuhinya kecuali AS," ujarnya. Biaya yang dibutuhkan terlalu tinggi sehingga hanya dapat dipenuhi dengan kerja sama global.Juru bicara JAXA Satoki Kurokawa mengatakan sampai sekarang belum diputuskan apakah Jepang akan membiayainya sendiri atau melibatkan kerja sama internasional. JAXA belum mempersiapkan anggaran yang dibutuhkan untuk proyek yang diperkirakan menghabiskan sekitar 26 miliar dollar AS. Namun, rencana tersebut banyak didukung para ilmuwan dan pakar antariksa Jepang agar benar-benar menjadi kenyataan. "Kerja sama unilateral (lintas negara) untuk membangun hunian di Bulan belum dipertimbangkan sejauh ini," kata Louis Friedman dari Planetary Society Pasadena, California. Ia tidak yakin setiap negara membangun hunian sendiri di Bulan. Lagipula, lanjut Friedman, Bulan tidak seperti Antartika di mana masing-masing negara yang mampu secara finansial dan memiliki kepentingan politik membangun hunian sendiri untuk kepentingan penelitian.Sedangkan NASA yang berencana mengirimkan astronot ke Bulan menetapkan programnya sendiri tanpa tergantung negara lainnya.

Virus Diubah Jadi Baterei Mikro

BATEREI superkecil di masa depan seukuran setengah sel tubuh manusia dan terbuat dari virus hidup, demikian kata peneliti dari MIT.

Para insinyur di MIT telah mengembangkan dua dari tiga bagian baterei mikro ini. Kegunaannya sebagai catudaya sensor alat medis yang ditanam dalam tubuh manusia atau laboratorium medis dalam chip komputer, bisa juga disatukan dengan benda hidup sehingga tidak terlihat. Benda bertenaga ini bisa dicetak atau dicapkan pada permukaan piranti.

"Sepengetahuan kami, ini yang pertama kali cetak kontak mikro yang bisa dibuat secara masal dan merupakan batarei mikro elektroda pertama yang dirakit dari virus hidup," tulis Prof Paula T. Hammond, Angela M. Belcher, Yet-Ming Chiang dan koleganya di Akademi Ilmiah Nasional, MIT.

Tim ini telah membuat dan menguji coba dua dari tiga komponen yang diperlukan, “ Secara teknis tidak membutuhkan perlatan mahal , cukup dilakukan di ruang bersuhu,” kata Belcher.

Baterei ini terdiri atas dua elektroda berlawanan (sebuah anoda dan katoda) yang dipisahkan oleh elektrolit. Saat ini, tim MIT sedang menciptakan anoda dan elektrolit tersebut.

Jelasnya, tim itu menggunakan material sejenis karet lewat teknik pada umumnya yang disebut dengan litografi lunak untuk membuat pola-pola dasar batangan kecil seukuran seperempat sampai seperdelapan juta meter. Pada batang paling atas, terdapat beberapa lapisan polimer yang berfungsi sebagai elektrolit padat dan separator baterei.

Selanjutnya virus-virus yang muncul terakit secara otomatis pada batang paling atas pada lapisan polimer, membentuk anoda. Hasilnya: batangan kecil itu masing-masing dilapisi lapisan elektrolit dan anoda oksid kobal.

Tim ini sekarang sedang berusaha keras menciptakan bagian ketiga, yaitu katoda sebagai syarat kelengkapan membuat baterei , menggunakan teknis perakitan viral. "Kami juga tertarik untuk mengintegrasikan baterei-baterei ini dengan organ-organ biologis,” tambah Belcher . Tim ini mendapat dukungan dana dari Yayasan Army Research Office and the David and Lucille Packard.

Minggu, 12 Oktober 2008

Tahun 2008, Gedung Tertinggi di Dunia Berada di Dubai

Gedung Burj Dubai akan menjadi gedung tertinggi di dunia, mengalahkan gedung Taipei 101 di Taiwan yang saat ini tercatat sebagai gedung tertinggi di dunia dengan tinggi 508 meter.
Emaar Properties yang mengerjakan proyek pembangunan gedung itu mengatakan, tinggi Burj Dubai kemungkinan akan mencapai 693 meter. Jika pembangunan selesai, Burj Dubai akan memiliki sekitar 160 lantai, 56 elevator, apartemen, kolam renang, spa, hotel pertama milik disainer kondang Giorgio Armani dan tempat observasi di lantai 124."Pembangunan Burj Dubai kini baru sampai lantai 141, jumlah lantainya lebih banyak dari bangunan manapun di dunia, " demikian pernyataan Emaar Properties yang masih merahasiakan detil struktur pembangunan gedung itu.Saat ini masih terjadi pro kontra seputar penentuan gedung tertinggi, apakah dihitung hanya sampai lantai teratas atau termasuk tinggi antena gedung. Namun pihak Emaar Properties berharap, pembangunan Burj Dubai bisa memenuhi standar Dewan Bangunan-Bangunan Tinggi dan empat kriteria Urban Habitat agar bisa dinyatakan sebagai gedung tertinggi di dunia. Empat kriteria itu antara lain, ketinggian struktur puncak bangunan, lantai tertinggi yang bisa dicapai, puncak atap bangunan dan titik runcing yang tertinggi dari bangunan tersebut.Menurut Direktur Proyek Emaar Properties Greg Sang, seperti dikutip Associated Press, Burj Dubai akan menjadi simbol Dubai sebagai salah satu kota di dunia. Sementara itu, ketuanya Muhammad Ali Alabbar mengatakan, Dubai terinspirasi untuk membangun sebuah ikon global.Pembangunan gedung yang dimulai 21 September 2004 lalu, rencananya selesai pada tahun 2008 mendatang. Titik tertinggi gedung ini diperkirakan bisa terlihat dari jarak 100 kilometer.Sebelum ini, ada beberapa gedung yang mencapai rekor gedung tertinggi di dunia. Antara lain Empire State Building di New York, AS (381 meter); Jin Mao Building di Shanghai (421 meter); Sears Tower di Chicago (442 meter) dan Petronas Tower di Malaysia (452 meter). (ln/BBC)

Senin, 06 Oktober 2008

25 CARA MENGOBATI LUKA CINTA

Mengapa judul ini yang pertama kubuat dalam blog ini?
Judul kali ini menurut saya adalah sebuah judul atau tema yang sangat mendasar, karena menyangkut sesuatu yang sangat berarti yaitu hati. Ya hati adalah suatu bagian dari tubuh manusia yang mempunyai peran yang sangat vital. Hati adalah pemicu kehidupan manusia. Hati juga menjadi pengontrol perbuatan manusia juga pengarah logika. Hati kadang bisa jadi suatu yang sangat memotivator hidup manusia kearah kebaikan namun juga hati bisa jadi motivator manusia kearah kejahatan.
Karena hal ini sangat berpengaruh dalam hidup, maka saya memulai blog ini dengan hati.


Hari-hari indah bersama pasangan berakhir sudah. Lupakan saja kesedihan itu! masih banyak jalan untuk meraih cinta lagi hari ini dan akan datang!!!!!

Meski kita berharap kalau ini hanya mimpi, tapi kisah cinta itu sudah berakhir. Rasanya kita sudah tidah ingin jatuh cinta lagi. HEY, jangan hanyut dalam duka! Bangkit dan katakan, "I WILL SURVIVE"! Asal tahu saja, Kita tidak sendirian di dunia ini.

Berikut ini beberapa tips yang dapat menambal hati yang luka :

  1. Merasa yakin kalau mantan bukan satu-satunya orang yang bisa membahagiakan kita. Menurut psikolog Aleta Korman, jangan terlalu banyak bermimpi punya kisah cinta yg heppy ending. jangan takut, masih ada orang lain yg mungkin lbh cocok untuk kita!.
  2. Luangkan waktu untuk diri sendiri. Tak usah peduli dengan penampilan hari ini. Mengunci diri di kamar, tak menyisir rambut,menangislah jika ingin menangis. Tapi batasi 24 jam saja.
  3. Pukul dan tendang yang keras! Ini di lakukan aktris Patsy Kensit saat putus cinta dengan kekasihnya. "Waktu saya lihat kekasihku sedang jalan dengan pacar terbarunya, saya langsung tendang mobilnya keras-keras." kata Patsy.
  4. Dandan yang spesial, pakai baju yang paling OK, lalu ke kafe atau tempat dansa yg menarik. Musik dengan kecepatan 42 beat permnt terbukti dapat merangsang produksi endorfin dalam tubuh. badanpun terasa lebih nyaman.
  5. Patah hati? "Tak apa-apa. Semakin sakit perasaan kita saat putus cinta, akan mkn kuat cinta kita pada pacar berikutnya.
  6. Ambil kursus bela diri, seperti karate atau yudo. Sangat cocok membebaskan kita dari rasa marah. Jika kita butuh pelampiasan, tinggal tinju saja bantal!.
  7. Ubah pemanpilan diri.Pergi ke salon, ganti potongan rambut baru yang tak pernah kita bayangkan sebelumnya. Mengganti penampilan akan menimbulkan citra baru pada diri kita. Orang di sekitarpun tak akan memperlakukan kita sebagai si malang yang patah hati. Keadaan ini akan membantu kita melupakan mantan pacar dgn cepat.
  8. Lupakan diet. Beli sekotak cokelat, makan sepuasnya. Tak setiap saat kita punya kesempatan memuaskan makan coklat seperti ini. Perlu di ketahui, setiap potongan cokelat yang kita gigit akan memberikan PHENYLETHYLAMINE, semacam zat kimia yang keluar saat kita jatuh cinta.
  9. "Stone quartz adalah batu yang melambangkan rasa percaya diri dan self respect." Setiap kali kita memikirkan si dia, rabalah batu ini. Rasakan sakit di hati anda. setelah itu, kuburkan rasa sakit dalam.
  10. Makan spagheeti. Pasta mengandung karbohidrat yang akan meningkatkan perasaan bahagia. Tips yang satu ini ga harus makan spagheeti lho, mungkin ada yang ga bisa makan spagheeti, jadi ya digantiin sama mie aja ya.he..he..
  11. Setiap pagi setelah bangun tidur, katakan pada diri sendiri:'saya tak patah hati. Atau kalimat lain,"saya tak butuhorang seperti dia."
  12. Bermain musik. Ini adalah salah satu cara paling tepat untuk mengatasi kesedihan. Bukan minuman keras dan mabuk-mabukkan!Musik memberikan kita inspirasi untuk meng atasi masalah.
  13. Meski cinta kandas, kita mungkin masih selalu mengira kalau mamntan pacar sangat sempurna. Padahal, nobody's perfect. jadi pikirkan lagi mengapa kita selalu berpi kir dia sangat hebat. Cari alasan dia ta sesempurna yang ada dalam bayangan kita.
  14. Untuk menghalau kesedihan, baca kembali artikel-artikel tentang si dia, salah satu nya artikel tentang kesetiaan menurut bintangnya. Mungkin betul, si dia bukan tipe orang yang setia seperti yang kita idamkan.
  15. Sibukkanlah diri dengan hal-hal yang kita senangi, seperti: liburan bersama teman- teman, belanja ke mall, ikut aerobik atau kursus bahasa asing.
  16. Saat patah hati, peliharalah binatang piaraan kesayangan.
  17. Kenakan baju berwarna hijau atau segala sesuatu yang berwarna hijau."Menurut teori terapi warna, hijau selalu diasosiasikan dengan hati." Memakai pakaian warna hijau niscaya perasaan kita akan mendapat energi yang di perlukan.
  18. Periksa pojok Barat-Daya rumah. "Ini ada daerah yang berkaitan dengan hubungan percintaan," kata Mery Lambert. Jika ternyata kita masih menemukan barang-barang miliknya atau fotonya tergantung di sini, segera pindahkan.
  19. Meski kekasih sudah pergi, Kita tak di larang untuk berfantasi. Tapi,takar lagi porsinya agar tak membuat tambah sedih.
  20. Kenapa tak mencoba mandi special sekali-sekali? Mandi dgn produk yang mengandung aromatik laut akan membangkitkan kadar endorfin dalam tubuh. Perlu diketahui, aromatik laut ini akan meningkatkan produksi B-endorphine,alias hormon 'bahagia'.Jadi meski pacar sudah tak ada di samping, tak ada alasan untuk terus bersedih.
  21. Lebih baik punya cinta yang kandas daripada tak punya cinta sama sekali. "Patah hati pembelajaran suatu hubungan, kita tidak akan tahu arti suatu hubungan kalau belum pernah mengalami sakitnya patah hati", Kata Tracy Shaw.
  22. Lupakan kesedihan dengan olahraga. salah satunya, coba lakukan gerakan senam untuk mengatasi trauma. Menurut physical trainer Amerika, "Gerakan ini akan merangsang hormon yang bisa membuat kita merasa lebih nyaman.
  23. Pacar yang pergi meningalkkan kita memang menyedihkan. Menangis dan meluapkan perasaan bisa membebaskan kita dari belenggu yang menyiksa. Jika kita ingin menangis, tengadahkan wajah tinggi-tinggi.Sikap ini akan membantu kita meningkatkan gairah hidup. Sealin itu, juga cukup untuk menghentikan air mata yang sudah muncul dan siap mengalir.
  24. Buat profil pacar baru idaman. Pengalaman berpacaran dengan mantan akan memberi pandangan lain terhadap calon pacar. Gunakan pengalaman pribadi ini sebagai petunjuk membuat profil hubungan yang idel. Gambarkan seluruh ciri fisik,emosi,spiritual dan kemampuan profesional pasangan yang kita inginkan. Setelah selesai kaji ulang daftar tadi. tentukan langkah yang harus diambil agar kita bisa belajar menyesuaikan dngan ciripasangan idaman.
  25. Percayalah pada takdir. Jika saat berpisah rasanya sakit, semuanya sudah tertulis. Sama halnya dengan masa-masa bahagia, semuanya sudah di gariskan. Jadi,tak perlu terlalu sedih. Hadapi semua kenyataan dengan lapang dada.


Demikianlah beberapa tips yang di bagikan para pakar bagi kita yang sedang mengalami luka hati karena patah hati. Semoga dapat menyembuhkan luka hati kita. Good Luck!

Cara Mengatasi Bosan

Bosan ? Pasti pernah merasa bosan khan ? Sebenernya bosan itu apa sih dan bagaimana rasanya ? Sebenernya juga aku ga perlu menjelaskan tentang apa definisi dari bosan. Tentu akan sangat membosankan kalau aku menjelaskan apa itu bosan, bagaimana rasanya bosan. Karena setiap orang sudah mengenal siapa itu bosan. Eh salah, Apa itu bosan yang bener. Nah kan sudah mulai bosan, aku harap belum :D (coba itu ada berapa kata bosan yang sudah diketik sampe akhir paragraf ini. Aku mengajak temens untuk menghitungnya, hihih iseng, loh kok di itung beneran yak…jadi malu *ngumpet*)

Aktifitas yang kita lakukan sehari-hari dengan intensitas yang terus menerus dan tanpa berhenti itu juga menyebabkan kebosanan. Kecuali sesuatu hal yang sudah menjadi sebuah kebiasaan. Kebiasan dan rutinitas bagiku sangat berbeda. Tapi rutinitas bisa menjadi sebuah kebiasaan. Kadang rutinitas yang kita lakukan bisa menimbulkan kebosanan. Untuk contohnya, silahkan temens memikirkan sekarang lagi bosan apa. Ingin mencoba menghitung kata bosan yang ada di paragraf ini ? hihihihihih….

Beberapa hari ini aku merasa bosan dengan segala aktifitas yang aku lakukan. Bangun pagi, mandi, berangkat ke kantor, dan melakukan pekerjaanku. Pulang, mandi, makan, baca buku, tidur malem, bangun pagi trus ke kantor lagi. Begitu setiap hari, dari hari senin sampai jum’at. Argghhh bosan juga ternyata. Kalau masalah kebosanan yang ini sudah mencapai tingkat yang cukup tinggi. Tapi aku masih bisa mengatasinya

bagaimana caranya ?

1. Olahraga di hari sabtu atau minggu. Biasanya aku badminton dihari sabtu. Dan tidak membicarakan pekerjaan pada saat bertemu teman-teman se kantor pada saat olahraga
2. Jalan - jalan setelah pulang kantor. Paling juga jalan jalan ke gramedia atau ke BIP. Hati - hati di sini Anda harus benar - benar menyimpan uang Anda di saku paling dalam, masalahnya kalau lagi jalan - jalan gini, pastinya Anda akan mengalami yang namanya lapar mata :D
3. Setelah jam kerja habis, jangan langsung pulang. Luangkan waktu Anda untuk berkumpul dengan teman-teman di kantor. Dan ingat jangan membicarakan tentang pekerjaan. Bicarakan hal lain
4. Surfing di internet teantang situs-situs bagus yang bisa menambah wawasan. Jangan sekali-kali melakukan surfing situs yang dilarang :D
5. Chating disela-sela kesibukan. Awas kebablasan :D
6. Listen to the music
7. Bloging dan blogwalking ? are you sure :D . Masalahnya aku sendiri pernah mengalami yang namanya bosen sama blogging dan blogwalking :P
8. Kalau belom hilang juga bosennya. Lakukan trik ini, isengin temen dengan alias YM gyahahhahahahha…
9. Kalau belom hilang juga. Anda harus Cuti dari kegiatan kantor. Nah gimana kalau jatah cutinya dah abis ? Bolos ajah, sekali-kali melakukan hal yang menentang kebenaran *cailah bahasanya* dari pada hasil kerja juga jelek dan mengecewakan boss. Jurus yang satu ini lumayan berhasil mengatasi kebosanan. Tapi harap jagan dilakukan sesering mungkin kalau Anda tidak ingin dipecat.
10. Bosan duduk menghadapi meja dan monitor ? jalan-jalan sesekali ke meja rekan-rekan Anda, sapa mereka *basa-basi dikit* Kalau perlu seluruh rekan kerja Anda didatangi. Hal ini akan membuat kaki Anda lebih merasa relax, karena jalan jalan.
11. Perbanyak jam tidur Anda, kalau perlu datang ke kantor terlambat juga gpp. Luangkan waktu lebih banyak bersama keluarga, orang tercinta dan kerabat terdekat. Kalau bisa berkumpulah dengan orang-orang yang memiliki potensi untuk ngebanyol, sehingga Anda bisa terpancing untuk tertawa lepas. Menurut survei…dari mana yak lupa, tertawa membantu menenangkan syaraf-syaraf yang tegang
12. Traveling….aku mo traveling dulu ya temen-temen :) *serius*

Rabu, 24 September 2008

Bahaya Make up di Counter Kosmetik

Mencoba kosmetik di counter kosmetik membuat anda beresiko mengoleskan bakteri berbahaya pada bibir atau mata. Hal tersebut dikarenakan banyak digunakan oleh orang, produk kosmetik make up dengan mudah terkontaminasi dan dihinggapi bakteri.
Para periset di Rowan University, New Jersey yang menguji sampel kosmetik di berbagai counter department store menemukan lebih dari 2/3 kosmetik yang disediakna untuk dicoba ternyata terkontaminasi oleh kuman staph atau biasa disebut staphylococcus aureus.
Kuman ini umumnya tidak berbahaya kecuali jika masuk ke dalam luka bedah dan dapat menyebabkan infeksi serius atau penumonia. Tapi juga dapat menyebabkan infeksi mata. Jika anda harus mencoba kosmetik sebelum membeli ada baiknya anda lindungi diri anda dengan beberapa cara.
Sebaiknya jangan meminta pramuniaga atau beauty advisor untuk mengoleskan lipstik atau make up mata meskipun ia menggunakan cotton buds. Hal ini dikarenakan petugas ini merias banyak orang sehingga mereka dengan mudah mendapatkan bakteri dan mencemari produk make up.
Anda bisa mencoba make up tersebut pada saat tidak banyak pengunjung di counter itu. Sesudah mencobanya, usahakanlah anda bersihkan riasan anda. Cucilah muka anda dengan sabun dan air agar benar-benar bersih.
Bila memang anda ingin mencoba makeup tersebut sebaiknya anda cari perias counter yang mencelupkan sampel ke dalam alkohol untuk membunuh kuman dan menjaga kebersihan make up tersebut.

Membuat Sampah Menjadi Berguna

Manusia tidak dapat dipisahkan degan lingkungan. Manusia dan lingkungan berada dalam satu sistem yang dinamakan ekosistem. Manusiabertugas untuk menjaga keadaan lingkungan agar tidak rusak dan bertahan hidup sesuai dengan lingkungannya. Kesatuan manusia yang hidup dan tinggal bersama dan berdomisli pada suatu tempat yang disebut masyarakat memiliki kemampuan dalam menjaga lingkungan sesuai dengan tempat tinggalnya.Manusia berinteraksi dengan lingkungan dengan dipengaruhi dan mempengaruhi lingkungan tempat tinggalnya. Manusia dapat membedakan lingkungan yang bersih dengan lingkungan yang kotor. Lingkungan yang sehat membuat manusia senang untuk tetap berada disekitar tempat tinggalnya. Sebaliknya, lingkungan yang kotor membuat manusia tidak betah untuk berada di tempat tinggalnya.Manusia semakin banyak dan berarti semakin banyak pula pengolahan dan konsumsi sumberdaya alam. Sumberdaya alam diolah untuk dimanfaatkan bagi kelangsungan hidup manusia. Pengolahan sumberdaya menghasilkan benda yang dapat dipakai dan tidak dipakai. Benda yang tidak dipakai menjadi sampah yang mengotori lingkungan apabila dibuang secara sembarangan.Sampah membuat polusi pada tanah dan udara. Sampah dapat mengakibatkan resiko pada lingkungan. Udara menjadi kotor dan mengganggu pernapasan manusia. Sampah yang berserakan juga mengganggu tanah karena zat organik dan non-organik. Resiko lingkungan oleh sampah ini dapat diatasi dengan pengolahan sampah menjadi sesuatu yang bermanfaat.Sampah merupakan bagian dari kehidupan dan menjadi sumber masalah bagi masyarakat sunda ataupun Kabupaten Jawa Barat khususnya Kota Bandung, Kabupaten Bandung dan Kota Cimahi. Beberapa waktu lalu, sampah menjadi masalah yang tidak mudah untuk diselesaikan. Apakah sampah dibiarkan begitu saja?Sampah yang dianggap sebagai sumber masalah bisa menjadi benda yang menguntungkan apabila diolah dengan baik. Banyak usaha yang dilakukan untuk mengatasi permasalahan sampah. Salah satu cara yang dilakukan dengan pengomposan Pengomposan sampah dilakukan di Kota Cimahi. Sampah organik yang dihasilkan di olah menjadi kompos. Pemkot kota Cimahi membangun dan meningkatkan pengolahan kompos yang lebih besar.Program pengomposan sampah memakai konsep eko-efisiensi. Eko-efisiensi memadukan efisiensi ekonomi dan efisiensi lingkungan. Sampah dibuat menjadi barang yang berguna dan dimanfaatkan sehingga dapat menghasilkan uang dari segi ekonomi. Pengompsan sampah dapat mengurangi akibat negatif yang menggangu lingkungan.Pengomposan sampah yang dilakukan di kota cimahi memnggunakan efisiensi sebagai sesuatu yang bermanfaat. Sampah yang non-organik dipisahkan, sampah kertas, logam dan kaca dapat dijual. Sampah organik berguna sebagai kompos yang bermanfaat bagi tumbuhan. Sampah non-organik yang tersisa juga dapat menghasilkan uang. Pengomposan sampah menghasilkan dua keuntungan dari segi ekonomi dan lingkungan.Pemanfaatan sampah dengan pengomposan telah dibuktikan John Peter Simanungkalit yang menjadi pengusaha sampah plastik yang sukses di kota bandung. Sampah sangat menguntungkan secara ekonomi. Eko-efisiensi menunjukkan bahwa pengeloaan sampah menguntungkan bagi usahawan. Dia berhasil memanfaatkan barang yang tidak dipakai untuk menghasilkan uang.Cara penaggulangan sampah dengan pengomposan perlu dikembangkan untuk mengatasi masalah sampah yang tidak pernah berhenti. Hal ini dapat sebagai salah satu cara untuk mengatasi permasalahan sampah. Tempat pembuangan akhir (TPA) sudah tidak mampu dalam menampung sampah yang semakin banyak. Sampah menjadi sumber masalah karena membuang secara sembarangan dan tidak diolah dengan baik.Pengembangan pengolahan sampah sapat terus dikembangkan dengan mengembangkan unit usaha yang berorientasi dalam pengolahan sampah. Penganggulangan sampah seperti pengmoposan dan Penjualan sampah non-organik dikumpulkan untuk dijual lalu di olah kembali kabupaten Jawa Barat akan menjadi sebuah kawasan yang bersih. Lingkungan yang bersih menjaga kesehatan manusia

Mengenal Kafein Pada Minuman Bersoda

Kafein dikenal sebagai trimethylxantine dengan rumus kimia C8H10N4O2 dan termasuk jenis alkaloida. Nama lengkap kafein adalah 3,7-dihydrotrimethyl-1H-purine-2,6-dione. Bentuk alami kafein adalah kristal putih, prisma heksagonal, dan berbobot molekul 194,19 dalton. Kafein memiliki titik leleh 238oC dan mengalami sublimasi pada suhu 178oC (Karch, 2002).Kafein terdapat secara alami pada biji kopi, biji coklat, daun teh, serta cola nuts. Metabolisme kafein di dalam tubuh akan menghasilkan theophylline (1,3-dimethylxanthine) dan theobromine (3,7-dimethylxanthine), yang kemudian akan diekskresikan ke luar tubuh dalam bentuk paraxanthine (60 %), theobromine (20 %), dan theophylline (14 %).
Kafein sebagai zat stimulan tingkat sedang (mild srimulant) memang seringkali dituding sebagai penyebab kecanduan. Hal tersebut tidak sepenuhnya benar. Kafein hanya dapat menimbulkan kecanduan jika dikonsumsi dalam jumlah yang sangat banyak dan rutin. Namun kecanduan kafein berbeda dengan kecanduan obat psikotropika, karena gejalanya akan hilang hanya dalam satu dua hari setelah konsumsi (Moore, 2001).
Peranan KafeinSejak dahulu kala, kafein telah dikenal sebagai zat stimulan yang populer. Kafein sering digunakan dalam dunia kedokteran sebagai perangsang kerja jantung dan peningkat produksi urin. Kafein dosis rendah juga dapat berperan sebagai pembangkit stamina dan penghilang rasa lelah. Kegunaan di bidang kedokteran lainya adalah pengobatan sakit kepala dan migrain (EUFIC, 2006).
Di beberapa negara maju, kafein digunakan untuk mengatasi asma dan batu ginjal, walaupun belum didukung penuh oleh penelitian ilmiah. Kafein bahkan digunakan dalam bahan penyusun obat-obatan. Sebagian besar obat flu mengandung kafein yang bertujuan untuk mengatasi rasa kantuk yang ditimbulkan oleh bahan-bahan lainnya. Hal tersebut dilakukan karena kafein memiliki sifat antisoporific yang dapat mengatasi sergapan rasa kantuk (Lewin, 1998).
Minuman BersodaKadar kafein per 240 ml untuk berbagai jenis minuman adalah: coca cola 23 mg, kopi 65 - 120 mg, energy drinks 70 - 85 mg, teh 20 - 90 mg, coklat 5 - 35 mg dan susu coklat 1 - 15 mg. Bagi yang tidak menghendaki kafein, dapat memilih minuman bersoda yang tidak mengandung kafein (caffeine free). Informasi tersebut dapat dibaca pada label kemasan produk. Oleh karena itu, biasakan membaca label sebelum memutuskan untuk membeli suatu produk.
Pada minuman bersoda, perasaan menyenangkan (enjoyment) dan menyegarkan (refreshment), bukan hanya berasal dari unsur kafein, tetapi merupakan perpaduan antara kafein dengan komponen lainnya (seperti gas CO2, gula/pemanis dan flavor). Oleh karena itu anggapan bahwa konsumsi minuman bersoda dapat menimbulkan kecanduan akibat kadar kafeinnya, tidak berdasar sama sekali.
Konsumsi Bijak, Kafein JinakSebagai konsumen minuman bersoda, kita harus jeli dalam mengamati kandungan kafein dalam minuman tersebut. Jika kadar kafein dalam sekaleng minuman bersoda (240 ml) sekitar 23 mg, maka kita dapat mengonsumsi minuman tersebut sebanyak 6 - 7 kaleng, tanpa perlu khawatir terhadap efek kafeinnya. Apabila kita berhasil mengatur berapa jumlah yang layak untuk dikonsumsi, maka kita akan mendapatkan hasil yang maksimal dengan kondisi kesehatan tubuh yang terjaga. Kita tidak perlu takut dan menjauhi minuman bersoda hanya karena alasan kafein, yang sesungguhnya kadarnya sangat rendah.
Salah satu minuman bersoda yang mengandung kafein adalah cola, yang lebih populer dengan sebutan coke, yaitu minuman yang berbahan dasar cola nuts berpadu dengan coca leaves. Minuman cola ini berasal dari cola nuts yang secara tradisional digunakan oleh bangsa Indian Bolivia sebagai zat stimulan alami (kafein). Daun coca sendiri berasal dari famili Erythroxylaceae, biasanya didapat dari spesies Erythroxylum coca. Bangsa Amerika dulu sering mengunyah daun tersebut karena dipercaya dapat menyegarkan tubuh.
Kafein yang terdapat dalam minuman cola secara alami berperan sebagai stimulan dengan efek yang sama dengan kafein dalam minuman penyegar lainnya. Akan tetapi karena terkandung dalam jumlah sedikit, maka efeknya dapat dirasakan enak, tanpa membuat ketagihan. Beberapa jenis coke malah ada yang tidak berkafein sama sekali, sebagai suatu pilihan bagi yang menghendakinya.

Minum Bir Bisa Menyehatkan?

Menurut penelitian dari University of Western Ontario, Kanada, mereka baru-baru ini menemukan bahwa bir memiliki kualitas positif yang sama dengan anggur pada saat ditemukan.
“Kami sangat terkejut dengan hasil yang menyatakan bahwa dengan meminum satu gelas bir bisa mengkontribusikan jumlah antioksidan yang menguntungkan yang sama dengan wine (anggur), khususnya sejak anggur merah yang mengandung 20 kali kandungan polyphenol yang sama dengan bir,” kata profesor John Trevithick.
Kandungan apa saja yang ada dalam bir? Ternyata dalam bir, terkandung 90% air, gula fermentasi dari biji-bijian maupun butiran padi yang disebut dengan malt, gula murni, perasa dari buah bernama hop yang akan memberikan cita rasa yang menjadi ciri khas bir, dan yeast atau sel mikro-organisme yang nantinya digunakan untuk memproses gula fermentasi menjadi alkohol dan karbondioksida.
Namun, dari semua penelitian yang telah dilakukan, bir tentunya harus dikonsumsi dengan kadar yang cukup. Bukan dengan berlebihan yang akan mempercepat jalan darah. Dan sesuai hukumnya, bir hanya boleh dikonsumsi oleh orang-orang yang sudah cukup umur. Jadi untuk remaja maupun anak-anak yang dianggap belum cukup umur untuk tidak mengkonsumsi minuman beralkohol karena akan membahayakan kesehatan jika dikonsumsi tidak sesuai aturan.

Manfaat Menakjubkan Air Putih

Sekitar 80% tubuh manusia terdiri dari air. Otak dan darah adalah dua organ penting yang memiliki kadar air di atas 80%. Otak memiliki komponen air sebanyak 90%, sementara darah memiliki komponen air 95%. Sedikitnya, secara normal kita butuh 2 liter sehari atau 8 gelas sehari. Bagi perokok jumlah tersebut harus ditambah setengahnya. Air tersebut diperlukan untuk mengganti cairan yang keluar dari tubuh lewat air seni, keringat, pernapasan, dan sekresi. Para dokter juga menyarankan agar mengonsumsi air putih 8-10 gelas setiap hari agar metabolisme tubuh berjalan baik dan normal.Kurang Air, Bahaya Bagi Darah
Jika Ukhtiy mengkonsumsi kurang dari 8 gelas, efeknya secara keseluruhan memang tidak terasa. Tapi sebagai konsekuensi, tubuh akan menyeimbangkan diri dengan jalan mengambil sumber dari komponen tubuh sendiri. Di antaranya dari darah. Kekurangan air bagi darah amat berbahaya bagi tubuh. Sebab, darah akan menjadi kental. Akibatnya, perjalanan darah sebagai alat transportasi oksigen dan zat-zat makanan pun bisa terganggu.
Darah yang kental tersebut juga akan melewati ginjal yang berfungsi sebagai filter atau alat untuk menyaring racun dari darah. Ginjal memiliki saringan yang sangat halus, sehingga jika harus menyaring darah yang kental maka ginjal harus kerja ekstra keras. Bukan tidak mungkin ginjal akan rusak dan bisa saja kelak akan mengalami cuci darah atau dalam bahasa medis biasa disebut hemodialisis.
Itu pengaruh kurang air terhadap kerja darah dan ginjal. Lalu bagaimana dengan otak? Perjalanan darah yang kental tersebut juga akan terhambat saat melewati otak. Padahal, sel-sel otak paling boros mengonsumsi makanan dan oksigen yang dibawa oleh darah. Sehingga fungsi sel-sel otak tidak berjalan optimal dan bahkan bisa cepat mati. Kondisi tersebut akan semakin memicu timbulnya stroke. Karena itu jangan sampai kekurangan air!!!
10 Manfaat Air Putih
1. Memperlancar sistem pencernaan
Mengkonsumsi air dalam jumlah cukup setiap hari akan memperlancar sistem pencernaan sehingga kita akan terhindari dari masalah-masalah pencernaan seperti maag ataupun sembelit. Pembakaran kalori juga akan berjalan efisien.
2. Air putih membantu memperlambat tumbuhnya zat-zat penyebab kanker, plus mencegah penyakit batu ginjal dan hati. Minum air putih akan membuat tubuh lebih berenergi.
3. Perawatan kecantikan
Bila Ukhtiy kurang minum air putih, tubuh akan menyerap kandungan air dalam kulit sehingga kulit menjadi kering dan berkerut. Selain itu, air putih dapat melindungi kulit dari luar, sekaligus melembabkan dan menyehatkan kulit.
Untuk menjaga kecantikan pun, kebersihan tubuh hares benar-benar diperhatikan, ditambah lagi minum air putih 8 - 10 gelas sehari.
4. Untuk kesuburan
Meningkatkan produksi hormon testosteron pada pria serta hormon estrogen pada wanita.
Menurut basil penelitian dari sebuah lembaga riset trombosis di London, Inggris, jika seseorang selalu mandi dengan air dingin maka peredaran darahnya lancar dan tubuh terasa lebih segar dan bugar. Mandi dengan air dingin akan meningkatkan produksi sel darah putih dalam tubuh serta meningkatkan kemampuan seseorang terhadap serangan virus. Bahkan, mandi dengan air dingin di waktu pagi dapat meningkatkan produksi hormon testosteron pada pria serta hormon estrogen pada wanita. Dengan begitu kesuburan serta kegairahan seksual pun akan meningkat. Selain itu jaringan kulit membaik, kuku lebih sehat dan kuat, tak mudah retak. Nah, buat yang malas mandi pagi atau bahkan malas mandi (astagfirulloh!) harus mulai dirubah tuh kebiasaannya…
5. Menyehatkan jantung
Air juga diyakini dapat ikut menyembuhkan penyakit jantung, rematik, kerusakan kulit, penyakit saluran papas, usus, dap penyakit kewanitaan, dll.
Bahkan saat ini cukup banyak pengobatan altenatif yang memanfaatkan kemanjuran air putih.
6. Sebagai obat stroke
Air panas tak hanya digunakan untuk mengobati berbagai penyakit kulit, tapi juga efektif untuk mengobati lumpuh, seperti karena stroke. Sebab, air tersebut dapat membantu memperkuat kembali otot-otot dan ligamen serta memperlancar sistem peredaran darah dan sistem pernapasan. Efek panas menyebabkan pelebaran pembuluh darah, meningkatkan sirkulasi darah dan oksigenisasi jaringan, sehingga mencegah kekakuan otot, menghilangkan rasa nyeri serta menenangkan pikiran.
Kandungan ion-ion terutama khlor, magnesium, hidrogen karbonat dan sulfat dalam air panas, membantu pelebaran pembuluh darah sehingga meningkatkan sirkulasi darah. Selain itu pH airnya mampu mensterilkan kulit.
7. Efek relaksasi
Cobalah berdiri di bawah shower dan rasakan efeknya di tubuh. Pancuran air yang jatuh ke tubuh terasa seperti pijatan dan mampu menghilangkan rasa capek karena terasa seperti dipijat. Sejumlah pakar pengobatan alternatif mengatakan, bahwa bersentuhan dengan air mancur, berjalan-jalan di sekitar air terjun, atau sungai dan taman dengan banyak pancuran, akan memperoleh khasiat ion-ion negatif. Ion-ion negatif yang timbul karena butiran-butiran air yang berbenturan itu bisa meredakan rasa sakit, menetralkan racun, memerangi penyakit, serta membantu menyerap dan memanfaatkan oksigen. Ion negatif dalam aliran darah akan mempercepat pengiriman oksigen ke dalam sel dan jaringan.
Bukan itu saja jika mengalami ketegangan otot dapat dilegakan dengan mandi air hangat bersuhu sekitar 37 derajat C. Selagi kaki terasa pegal kita sering dianjurkan untuk merendam kaki dengan air hangat dicampur sedikit garam. Nah, jika Ukhtiy punya shower di rumah cobalah mandi dan nikmati hasilnya. Oh ya, shower di rumah juga menghasilkan ion negatif.
8. Menguruskan badan
Air putih juga bersifat menghilangkan kotoran-kotoran dalam tubuh yang akan lebih cepat keluar lewat urine. Bagi yang ingin menguruskan badan pun, minum air hangat sebelum makan (sehingga merasa agak kenyang) merupakan satu cara untuk mengurangi jumlah makanan yang masuk. Apalagi air tidak mengandung kalori, gula, ataupun lemak. Namun yang terbaik adalah minum air putih pada suhu sedang, tidak terlalu panas, dan tidak terlalu dingin. Mau kurus?, minum air putih saja.
9. Tubuh lebih bugar
Khasiat air tak hanya untuk membersihkan tubuh saja tapi juga sebagai zat yang sangat diperlukan tubuh. Ukhtiy mungkin lebih dapat bertahan kekurangan makan beberapa hari ketimbang kurang air. Sebab, air merupakan bagian terbesar dalam komposisi tubuh manusia.
Jumlah air yang menurun dalam tubuh, fungsi organ-organ tubuh juga akan menurun dan lebih mudah terganggu oleh bakteri, virus, dll. Namun, tubuh manusia mempunyai mekanisme dalam mempertahankan keseimbangan asupan air yang masuk dan yang dikeluarkan. Rasa haus pada setiap orang merupakan mekanisme normal dalam mempertahankan asupan air dalam tubuh. Air yang dibutuhkan tubuh kira-kira 2-2,5 l (8 - 10 gelas) per hari. Jumlah kebutuhan air ini sudah termasuk asupan air dari makanan (seperti dari kuah sup, soto, dll), minuman seperti susu, teh, kopi, sirup dll. Selain itu, asupan air juga diperoleh dari hasil metabolisme makanan yang dikonsumsi dan metabolisme jaringan di dalam tubuh.
Nah, air juga dikeluarkan tubuh melalui air seni dan keringat. Jumlah air yang dikeluarkan tubuh melalui air seni sekitar 1 liter per hari. Kalau jumlah tinja yang dikeluarkan pada orang sehat sekitar 50 - 400 g/hari, kandungan aimya sekitar 60 - 90 % bobot tinja atau sekitar 50 - 60 ml air sehari.
Sedangkan, air yang terbuang melalui keringat dan saluran napas dalam sehari maksimum 1 liter, tergantung suhu udara sekitar. Belum lagi faktor pengeluaran air melalui pernapasan. Seseorang yang mengalami demam, kandungan air dalam napasnya akan meningkat. Sebaliknya, jumlah air yang dihirup melalui napas berkurang akibat rendahnya kelembapan udara sekitamya.
Tubuh akan menurun kondisinya bila kadar air menurun dan kita tidak segera memenuhi kebutuhan air tubuh tersebut. Kardiolog dari AS, Dr James M. Rippe memberi saran untuk minum air paling sedikit seliter lebih banyak dari apa yang dibutuhkan rasa haus kita. Pasalnya, kehilangan 4% cairan saja akan mengakibatkan penurunan kinerja kita sebanyak 22 %! Bisa dimengerti bila kehilangan 7%, kita akan mulai merasa lemah dan lesu.
Asal tahu saja, aktivitas makin banyak maka makin banyak pula air yang terkuras dari tubuh. Untuk itu, pakar kesehatan mengingatkan agar jangan hanya minum bila terasa haus Kebiasaan banyak minum, apakah sedang haus atau tidak, merupakan kebiasaan sehat!
Jika kuliah di ruang ber-AC, dianjurkan untuk minum lebih banyak karena udara yang dingin dan tubuh cepat mengalami dehidrasi. Banyak minum juga akan membantu kulit tidak cepat kering. Di ruang yang suhunya tidak tetap pun dianjurkan untuk membiasakan minum meski tidak terasa haus untuk menyeimbangkan suhu.

Rejeki=uang ?

Setidaknya sampai saat ini, yang ada dalam alam pikiran saya kalo yang namanya rejeki pasti ada kaitannya dengan uang. Waduh salah kaprah nih. Yang benar dari judul diatas adalah bahwa uang menjadi salah satu bagian dari rejeki. saya rasa semua pembaca setuju akan pernyataan tersebut.

Menggali lebih jauh tentang sumber rejeki, tentunya banyak sekali sumber rejeki itu dan tidak hanya sebatas uang, pada hal-hal lain yang mungkin bersifat lebih abstrak, semisal kondisi rumah tangga yang tenang, kesehatan, kepandaian,anak yang sholeh dan sholihah, itu semua juga merupakan sumber rejeki.

Sebagai seorang karyawan, saya sering secara sadar ataupun tidak, men-setup pikiran saya bahwa rejeki banyak datang diawal bulan, kalo diakhir bulan ibaratnya tinggal hidup seadanya dan makan seadanya. Wah untung berkali-kali suami saya mengigatkan, jangan sampai berpikiran seperti itu. Biasa saja, awal bulan dan akhir bulan sama saja. Dalam artian menu makan, gaya hidup, tingkah laku kita harus tetap wajar dan biasa saja. jadi semua tidak digantungkan sepenuhnya dengan sumber rejeki “uang”. Kalo awal bulan, kita cenderung untuk menuruti keinginan kita dari pada menuruti kebutuhan yang memang benar-benar diperlukan. Ketika diakhir bulan , dana yang tersedia tinggal sedikit, ujung-ujungnya pada menu makan kita yang menurun drastis. Yang jelas ini semua kalo ditarik benang merahnya terletak pada kekurangpandaian kita dalam me-manaje keuangan keluarga.

Lalu selanjutnya bisakah kita untuk tetap tampil sederhana apapun kondisinya. Pernah suatu ketika, oleh seorang temen saya dikasih tau, “yul, mbokyao penampilanmu diganti, mosok bojone kabid, tampilnya kayak gituan”. Saya jawab, wah penampilan begini juga sudah cukup sopan, yang penting bersih, rapi, dan menutup aurat. Waduh, ternyata parameter sederhana itu beda-beda antara orang yang satu dengan yang lain. Sederhana menurut saya ya seperti pernyataan saya diatas tersebut. Dan saya tidak terbiasa mengkoleksi sepatu/baju/tas dalam jumlah banyak. Jumlah 1 atau 2 sudah cukup, kalo memang kondisinya masih bagus kenapa harus beli-beli lagi. Toh uang kan ga hanya untuk mencukupi kebutuhan kita saja. Kalo dirasa sudah cukup ya sudah, mending uangnya dinfakkan/dikasih ke orang yang benar-benar membutuhkan.

Itulah ternyata sulitnya untuk bisa tampil sederhana apapun kondisinya. Mau jadi presiden, Menteri, Rektor, Dekan, atau Kabid sama saja, ga ada bedanya, tetap tampil sederhana dalam urusan gaya hidup maupun hal lain. Wong jabatan-jabatan kayak gituan juga hanya sementara, kenapa harus kita naikkan gaya hidup kita ketika jabatan kita naik, Mending yang dinaikkan jumlah uang yang dinfakkan. Itu paling cocok. Tapi pada kenyataannya, ada beberapa orang yang menilai dengan ke-wagu-an kalo ada orang yang penampilannya biasa, sementara jabatanya tinggi. Wah berarti, beberapa orang tersebut banyak yang belum tahu tentang siroh nabawiyah.

Pelajaran dari “Orang-orang Kaya” dalam Mengembangkan Kekayaannya

Rahasia Orang-orang Kaya
Pernyataan ini tidaklah salah, tapi memiliki arti yang sangat berbeda. Kami melihat, adanya suatu rahasia orang-orang kaya dalam mengumpulkan kekayaannya, bukan dengan pola KKN seperti yang banyak terjadi di Indonesia di tahun-tahun lalu, tapi pola investasi sederhana yang mereka kembangkan untuk dapat mencapai tujuan masa depan yang menjadi impian mereka. Bukan pula mereka mendapatkannya dari warisan. Mungkin warisan membuat mereka tetap kaya, tapi warisan bukanlah yang membuat mereka kaya dari awal.
Bila Anda melihat sejarah keluarga kaya, (dalam waktu yang cukup jauh) maka Anda pasti akan mendapati bahwa mereka dulunya juga hampir sama seperti orang-orang miskin yang ada sekarang. Dalam hal ini kami ingin memberikan suatu gambaran di mana keluarga kaya sekarang dulunya bangkrut, tapi kami merasa bahwa mereka tidak miskin dalam arti sebenarnya (dalam pikiran mereka).
Kebangkrutan berkaitan dengan uang dan Anda pasti dapat memperbaikinya. Sedangkan kemiskinan adalah buah pikiran yang ada dalam kepala Anda yang membuatnya sulit untuk diperbaiki dan dirubah.
Bagaimana Anda dapat memperbaiki situasi keuangan Anda? Dalam hal ini tidak ada hal yang mudah seperti halnya sulap. Tiba-tiba Anda menjadi kaya. Semua ini membutuhkan kerja keras, keuletan, dan kesinambungan.
Memperoleh penghasilan setiap bulan dan selalu menyisihkan, walau sedikit untuk mulai mengakumulasi kekayaan Anda. Dalam hal ini hanyalah waktu yang menjadi sangat dibutuhkan. Oleh karena itu jangan tunda untuk memulai mengumpulkan kekayaan Anda. Mulailah sekarang bila Anda belum memulainya.
Orang-orang miskin akan tetap miskin karena mereka selalu melakukan kebiasaan mereka, yaitu mendapatkan penghasilan dan selalu membelanjakan penghasilan mereka untuk kebutuhan sekarang yang mengakibatkan mereka gagal dalam memulai dalam mengumpulkan kekayaan.

Menyisihkan Uang
Tidak semua orang kaya memulainya dengan Rp.1 miliar, tapi mereka mulai untuk menyisihkan sedikit uang dari pendapatan perbulannya secara regular dan menginvestasikannya. Ada beberapa pelajaran yang dapat kita ambil dari kebiasaan mereka dalam menyisihkan dan mengumpulkan kekayaan mereka.

Kebanyakan dari mereka memulai untuk menyisihkan uang di saat mereka muda.
Anda bertanya, bagaimana bila sekarang kita sudah tidak terlalu muda lagi, sebut saja di usai 30-an tahun, bagaimana kita dapat mengumpulkan kekayaan seperti mereka memulainya dari usia dini? Memang dari setiap tahun Anda menundanya, Anda tidak dapat mendapatkan kembali waktu tersebut dengan perkembangan uang Anda.
Tapi harus diingat bahwa di usia Anda yang sekarang berkisar di usia 30-an tahun maka waktu Anda masih cukup panjang, di mana dalam usia tersebut belum setengah dari perjalanan hidup Anda. Memang umur bukanlah kekuasaan kita. Tuhanlah yang memutuskan kapan kita harus kembali kepadaNya.
Tapi secara umum sekarang ini tingkat mortalitas kehidupan semakin meningkat di mana rata-rata usia manusia bertambah bisa mencapai 70 sampai 80 tahunan. Ini semua bisa terjadi karena masyarakat sudah mulai merasakan pentingnya untuk hidup sehat, dengan memilih bahan makan yang lebih baik, yang pada akhirnya memberikan kesehatan kepada mereka. Ditambah lagi sekarang ini teknologi kedokteran semakin berkembang dengan pesat yang pada akhirnya membantu Anda dalam masalah pengobatan penyakit.
Jadi kalau Anda tanyakan, bagaimana kita dapat mengejar mereka yang memulainya di usia muda? Memang tidak bisa. Tapi jangan dulu Anda bersedih karena Anda masih memiliki waktu yang sangat panjang untuk mengumpulkannya.

Secara umum mereka mulai menyisihkan dan menginvestasikan uangnya dalam jumlah kecil.
Dari sini dapat diambil pelajaran bahwa, mencapai apa yang sering disebut belakangan ini dengan kebebasan finansial tidak harus dengan investasi yang besar. Hanya dengan menyisihkan sebagian kecil dari penghasilan Anda setiap bulan dan menginvestasikannya, Anda juga dapat mencapai itu semua.
Dimulai dengan hanya 10 persen dari penghasilan Anda setiap bulan dan meningkat sejalan dengan penghasilan Anda yang meningkat. Yang perlu diperhatikan adalah Anda harus menyisihkannya di depan. Jadi jangan setelah Anda menggunakannya untuk kebutuhan bulanan baru Anda berpikir untuk menyisihkan uang untuk diinvestasikan. Tapi begitu Anda menerima uang dari gaji bulanan maka sisihkan terlebih dahulu 10 persen dari pendapatan Anda dalam bentuk investasi. 10 persen dari penghasilan tidak akan banyak merubah gaya hidup yang Anda jalani sekarang.
Jadi tidak ada lagi alasan bagi Anda untuk menunda guna memulai menyisihkan uang untuk mencapai kebebasan finansial yang Anda inginkan.

Mereka menyisihkannya dan menginvestasikannya secara berkesinambungan.
Dengan penghasilan yang terbatas, maka Anda harus dapat melakukan penyisihan uang dari keterbatasan itu secara regular. Pola investasi dollar cost averaging menjadi sangat diperlukan. Lakukan penyisihan uang untuk tujuan masa depan Anda secara terus menerus. Dengan investasi sedikit pada awalnya, dengan berjalannya waktu dan terus menyisihkan dana, pada akhirnya akan terkumul juga dana yang besar.
Waktu adalah satu-satunya yang akan membuat uang sedikit yang Anda investasikan menjadi kekayaan.
Seseorang yang berusia 20 tahun, menyisihkan uang setiap bulan sebanyak Rp 200.000 dengan tingkat pengembalian investasi 14 persen akan berjumlah Rp 500 juta dalam waktu 45 tahun, hanya sekitar Rp 6700/hari. Jarang sekali kita temui, pemuda berusia 20 tahunan yang sudah memulai meyisihkan dananya untuk masa depan walau dalam besaran yang sedikit.

Mereka selalu menginvestasikannya dengan bijaksana.
Bila kita belajar dari mereka atau orang-orang yang bisa disebut kaya, mereka tidak akan pernah membiarkan uang mereka berdiam diri tidak beranak-binak. Bila hitungan yang bisa disisihkan terlalu sedikit maka mereka akan menyimpannya dalam tabungan, begitu jumlahnya sudah mencukupi maka mereka akan menempatkannya dalam investasi yang memberikan tingkat pengembalian lebih baik dan tentunya dengan tingkat tolernasi resiko yang bsia ditanggung.
Dalam kehidupan keuangannya tidak pernah mereka menyimpan dalam bentuk tunai di tangan kecuali apa yang mereka butuhkan untuk kebutuhan harian. Jadi selama masa investasi mereka tidak pernah membiarkan uangnya untuk mendekam di rumah dan dibiarkan tidak berkembang. Jadi biarkan uang Anda beranak-pinak.

Mereka tidak pernah membiarkan segala suatu menghambat mereka untuk menabung atau menyisihkan uangnya secara regular.
Setiap orang pasti akan mengalami perubahan dalam siklus kehidupannya, perubahan baik maupun perubahan buruk. Bagi mereka, orang-orang kaya, siklus kehidupan tidak merubah niat mereka di awal untuk dapat menyisihkan uangnya secara regular. Walau di saat-saat susah sekalipun mereka terus melakukan penyisihan dan menginvestasikannya untuk tujuan masa depan.
Pernahkan Anda menyalahkan sesuatu yang mengakibatkan Anda tidak dapat menabung untuk tujuan masa depan Anda? Karena baru saja berpindah lokasi kerja yang membutuhkan berbagai kebutuhan menyebabkan Anda tidak menyisihkan uang Anda untuk tujuan masa depan. Menikah atau membesarkan anak-anak karena kebutuhan akan biaya yang sangat besar juga bisa dijadikan alasan untuk tidak melakukan penyisihan untuk kehidupan masa depan mereka.
Anda bisa menyebutkan berbagai alasan untuk tidak melakukannya tapi ingat bahwa semua yang Anda lakukan sekarang akan berakibat di masa depan. Bila Anda tidak menyisihkan uang secara regular maka tujuan keuangan berupa kebebasan finansial, hanyalah tinggal impian.
Tapi sebaliknya, bila Anda melakukan penyisihan terhadap uang penghasilan Anda setiap bulan walau dalam keadaaan susah sekalipun, maka besar kemungkinan atau hampir bisa dipastikan Anda akan mencapai apa yang diimpikan, kebebasan finansial.
Jadi dari ulasan di atas, kami berharap Anda menangkap beberapa pelajaran yang dapat membantu Anda untuk mencapai tujuan masa depan Anda, yaitu kebebasan finansial. Satu hal yang sangat penting dalam ulasan ini adalah untuk mencapai kebebasan finansial dalam arti keuangan maka sudah seharusnya Anda menyisihkan uang dari penghasilan bulanan Anda secara regular dan lakukanlah terus selama kehidupan Anda walau nilainya tidak terlalu besar. Waktulah yang akan membantu Anda dalam mencapai apa yang Anda inginkan di masa depan. Satu kata terakhir dari kami, lakukanlah sekarang jangan tunda lagi.

Segera Terapkan Hukuman Mati Bagi Koruptor

Ketua Mejelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) Hidayat Nurwahid menyatakan, pemerintah perlu segera menerapkan hukam mati bagi koruptor yang telah terbukti melakukan tindak pidana korupsi dengan jumlah yang sangat besar dan merugikan keuangan negara.

"Hukum harus ditegakkan kepada siapapun, siapa saja yang terbukti merugikan negara dengan jumlah yang sangat besar, hukuman mati bisa dilaksanakan," kata Hidayat Nurwahid, usai menghadiri Konsolidiasi Akbar Pemenangan Pemilu 2009, DPD PKS Kota Depok, Jawa Barat, di Depok, Minggu.

Hidayat mengatakan dirinya telah meminta langsung kepada Kapolri dan Jaksa Agung untuk menerapkan hukaman yang terberat bagi para koruptor. "Ini untuk menyelamatkan masa depan bangsa Indonesia kedepannya," ujarnya.

Pidana mati untuk koruptor di Indonesia bisa diberlakukan, bila mengacu kepada UU RI No. 20 Tahun 2001 tentang Perubahan Atas UU No. 31 Tahun 1999 Tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi.

Pasal 2 Ayat 2 menyebutkan Dalam hal tindak pidana korupsi sebagaimana dimaksud dalam ayat (1) dilakukan dalam keadaan tertentu, pidana mati dapat dijatuhkan. Yang dimaskud dengan keadaan tertentu adalah apabila tindak pidana korupsi itu dilakukan bila keadaan negara dalam bahaya, bencana alam nasional, pengulangan tindak pidana korupsi, atau pada waktu negara dalam keadaan krisis ekonomi dan moneter.

Nurwahid mengatakan pelaksanaan hukuman mati tersebut diterapkan, agar menimbulkan efek jera bagi koruptor, maupun calon koruptor itu sendiri.

"Ini akan memberikan kepercayaan kepada masyarakat bahwa dinegara kita hukum dapat ditegakkan dan masih ada perlindungan bagi rakyat," ujarnya.

Pelaksanaan hukuman mati, kata mantan Presiden PKS tersebut, harus dilakukan dengan tegas dan cepat. Ia yakin penerapan hukam mati tidak akan menimbulkan protes bagi dunia internasional. "Malaysia dan Singapura bisa menerapkan, mengapa Indonesia tidak," katanya.

Bangsa ini, kata dia membutuhkan pilihan tegas dan keberanian untuk menetapkan hukuman mati bagi para koruptor, jika tidak sulit membersihkan korupsi yang sudah menjadi budaya di Indonesia.

Selain para koruptor, hukuman mati juga bisa dilaksanakan pelaku tindakan terorisme yang membahayakan negara dan para bandar narkoba yang merusak generasi muda bangsa Indonesia.

Hidayat juga menegaskan pelaksanaan hukum mati harus dengan cepat dan segera. Jangan menunggu waktu yang lama seperti yang terjadi pada Sumiasih dan Sugeng yang diesekusi mati setelah menunggu sampai 20 tahun.

"Jangan terlalu lama dalam menerapkan hukuman mati sehingga akan terkesan mengapa orang yang sudah tua harus dihukum mati," ujarnya.

Untuk mendukung penerapan hukuman mati tersebut, ketua MPR akan menghadiri deklarasi Komite Penyelamat Kekayaan Negara yang dilaksanakan Senin (28/7) di Ruang GBHN, Gedung MPR/DPR RI.

"Ini untuk memberikan semangat kepada KPK dan menyelamatkan aset negara, serta memberi kontribusi kepada bangsa dan negara yang sedang susah akibat kenaikan BBM dan lain sebagainya," demikian Hidayat Nur Wahid.

Rahasia Bagaimana Para Master Trader Mampu Meraup Ribuan Dollar Dari Online FOREX Trading ......

Terungkap !

Setelah selama bertahun-tahun melakukan pengembaraan di dunia forex trading, akhirnya saya berhasil mengumpulkan semua teknik-teknik rahasia dari para master trader di seluruh dunia. Berbagai macam teknik trading rahasia yang disembunyikan dari oleh sebagian master trader. Strategy trading yang mampu menghasilkan ratusan pips perhari atau setara dengan ratusan hingga ribuan dollar perhari dari Forex trading.

Hasil Trading Terbaru
Anda lihat performansi diatas, lihat pada bagian kolom Profit. Posisi trading virtual (uang bohongan) minus/rugi $12 pada pair USD/CAD. Tapi masih profit $350 lebih pada pairs yang lain baik pada trading virtual maupun live (uang betulan). Itu semua berkat stratey trading rahasia yang kami miliki !

Ditengah keterpurukan ekonomi, menyempitnya lapangan kerja, mulai jenuhnya bisnis MLM, kebutuhan hidup yang semakin meningkat, FOREX TRADING hadir sebagai bidang usaha mandiri yang sangat menggiurkan. Siapa saja bisa bergabung dan akan menjadi trend setter bisnis di tahun 2006 ini. Banyak sekali trader-trader profesional mampu menghasilkan uang berjumlah ribuan dollar hanya dalam hitungan hari, jam, menit bahkan dalam hitungan detik.

FOREX TRADING (valas trading) merupakan pasar terbesar di dunia diukur berdasarkan nilai total transaksi. Menurut survei BIS (Bank International for Settlement – bank sentralnya bank-bank sentral seluruh dunia), yang dilakukan pada akhir tahun 2004, nilai transaksi forex mencapai USD 1,900 Miliar perhari. Dengan demikian, prospek investasi di perdagangan forex adalah sangat bagus.

THEO FRANCISCO TOEMION, salah satu pelaku pasar valas yang sukses. Hanya dalam waktu semalam ia sanggup menghasilkan $6000 dari bisnis ini sambil makan pisang goreng dari vilanya di puncak. Jumlah penghasilan yang fantastis untuk ukuran orang Indonesia.

Menurut Theo, ada 7 tingkat yang harus dicapai untuk betul-betul memahami bisnis ini. Selain 4 faktor penentu nilai mata uang yang sudah disebut tadi, ada beberapa hal lain seperti lobi atau hubungan, termasuk kemampuan berbahasa, faktor intelijen alias daya endus informasi, dan hal paling abstrak dan sulit, sehingga orang tak sanggup berpikir lagi.